Pos oleh :

kaprodi-s3-fisika.mipa

The 10th Asian Physics Symposium (APS) 2023

Asian Physics Symposium (APS) merupakan simposium internasional yang mempertemukan para peneliti dari seluruh dunia untuk saling bertukar pikiran dan hasil penelitian di berbagai bidang Fisika dan aplikasinya. Acara ini diselenggarakan secara rutin oleh Program Studi Sarjana dan Pascasarjana Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Institut Teknologi Bandung, Indonesia dengan dukungan dari Physical Society of Indonesia (PSI). APS ke-10 diselenggarakan secara hybrid (luring dan daring) di area Kampus Ganesha, Institut Teknologi Bandung pada tanggal 3-4 Oktober 2023 dengan tema “Peran Fisika dalam Mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan”. Tujuan dari simposium ini, di antaranya:

  1. Memfasilitasi komunikasi ilmiah tingkat internasional di antara para peneliti Indonesia dan juga negara lain.
  2. Membangun dan memperkuat jaringan kolaborasi antar peneliti baik di dalam negeri maupun dengan kolaborator potensial dari luar negeri.
  3. Membangun atmosfir penelitian yang kondusif melalui penyelenggaraan pertemuan ilmiah bertaraf internasional.

Wiwien Andriyanti, salah satu mahasiswa Program Doktor Fisika UGM ikut berpartisipasi dalam simposium ini. Wiwien Andriyanti memaparkan terkait penelitian yang berjudul “Microstructure, Magnetic, and Microwave Absorbing Properties of Bismuth Ferrite Thin Films on Kapton Sheet”.

I Kadek Hariscandra Dinatha: Pengalaman Belajar di Shanghai untuk Pengembangan 3D Printed Biocomposite

[vc_row][vc_column][vc_column_text css=””]Akhir tahun 2023, I Kadek Hariscandra Dinatha, mahasiswa yang tengah menempuh pendidikan program doktoral, mendapatkan kesempatan emas untuk memperluas pengetahuan dan pengalaman akademisnya melalui Program Peningkatan Kualitas Publikasi International (PKPI) Sandwich-like. Selama program yang berlangsung dari 4 Desember 2023 hingga 31 Mei 2024 ini, Hariscandra belajar di Shanghai Institute of Ceramics, Chinese Academy of Science, Shanghai, China.

Dalam kesempatan ini, Hariscandra bekerja di bawah bimbingan Prof. Chengtie Wu, seorang ahli bioceramics terkemuka, di grup riset yang fokus pada pengembangan scaffold 3D printed berbasis biokomposit dari natural biowaste HA untuk regenerasi tulang. Topik penelitian ini sangat relevan dengan studi doktoralnya di Indonesia dan memberikan peluang bagi Hariscandra untuk melakukan eksperimen lanjutan mengenai bioceramics dan teknik kultur sel.[/vc_column_text][vc_images_carousel images=”1777,1778″ img_size=”full” css=””][vc_column_text css=””]Selama di Shanghai, Hariscandra tidak hanya memperoleh keterampilan praktis dalam pembuatan material 3D printing bioceramic dan eksperimen hewan coba, tetapi juga mendapatkan wawasan lebih dalam tentang uji in vitro menggunakan stem-cell. Keahlian dan pengetahuan yang diperoleh di sana diharapkan dapat menunjang tugas akhir penelitian Hariscandra di Indonesia.

Pengalaman tak terlupakan lainnya adalah saat Hariscandra diterima dengan hangat oleh rekan-rekannya, bahkan diajak berkunjung ke kampung halaman salah seorang teman di desa Wuling, Zhejiang Province. Di sana, Hariscandra bisa merasakan secara langsung budaya kerja keras, persisten, dan ambisius yang sangat dijunjung tinggi oleh masyarakat Tiongkok. Pengalaman budaya ini memberikan inspirasi bagi Hariscandra untuk lebih tekun dan berdedikasi dalam menyelesaikan program doktoralnya di Indonesia.

Hariscandra berharap, pengalaman yang didapatkan di China ini dapat mendorongnya untuk berkontribusi lebih besar dalam dunia riset dan publikasi internasional, serta mewujudkan tujuannya untuk memperkenalkan inovasi di bidang rekayasa jaringan di tanah air.

Seperti yang dikatakan dalam pepatah, “Tuntutlah ilmu hingga ke negeri China,” Hariscandra membuktikan bahwa belajar di luar negeri dapat menjadi batu loncatan penting dalam memperkaya pengetahuan dan membuka peluang baru dalam karier akademis.[/vc_column_text][vc_column_text css=””]Penulis : Ahmad Fathan
Foto : I Kadek Hariscandra Dinatha[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]

The 9th International Conference on Science and Technology (ICST 2023)

Salah satu mahasiswa Doktor Fisika UGM, Rahmat Setyo Yuliatmoko, turut berpartisipasi dalam acara International Conference on Science and Technology (ICST) pada 1-2 November 2023 silam. International Conference on Science and Technology (ICST) yang ke-9 ini menyediakan platform akademik yang ideal bagi para peneliti untuk menyajikan temuan penelitian terbaru dan menjelaskan teknologi dan arah yang sedang berkembang di bidang teknologi, teknik dan ilmu alam.

Dua Mahasiswa Doktor Fisika Berhasil Meraih Penghargaan “BEST ORAL PRESENTATION” Dalam 12th International Conference on Material Science and Engineering Technology 2023

2 mahasiswa program Doktor Fisika UGM, Leni Rumiyanti dan I Kadek Hariscandra Dinatha, berhasil memperoleh penghargaan sebagai “Best Oral Presentation” dalam 12th International Conference on Materials Science and Engineering Technology 2023 yang dilaksanakan di Fukuoka, Japan pada 24-26 November 2023.

Kak Leni berhasil menyabet penghargaan bergengsi tersebut melalui presentasi yang berjudul “Characteristic of Mesoporous Silica Nanoparticles-Benzotriazole (MSN-BTA) using Rice Husk as an Environmentally Friendly Precursor”. Sedangkan Kak Haris berhasil menyabet penghargaan bergengsi tersebut melalui presentasi yang berjudul “Polyvinyl alcohol/Polyvinylpyrrolidone/Chitosan Nanofiber Scaffold with Hydroxyapatite from Sand Lobster Shells (Panulirus homarus) for Bone Tissue Engineering” untuk topik biomaterial.

Congrats, Kak Leni dan Kak Haris!

The 14th International Symposium on Modern Optics and It’s Applications (ISMOA) 2023

International Symposium on Modern Optics and It’s Applications ISMOA merupakan agenda yang diselenggarakan oleh Masyarakat Optik Indonesia  (InOS). Tahun ini, ISMOA diadakan pada tanggal 1-4 Agustus 2023 di Bandung, Indonesia dengan mengusung tema “Meningkatkan Kualitas Pendidikan dan Penelitian Berkelanjutan dengan Fotonik”.

Salah satu mahasiswa dari Program Doktor Fisika UGM yaitu Muhammad Riswan, ikut berpartisipasi dalam acara ini, Muhammad Riswan memaparkan terkait penelitian yang telah ia lakukan. Hal tersebut tentunya menjadi sebuah pengalaman berharga dan juga pembelajaran yang sangat baik untuk ke depannya.

The 9th ICST 2023 – Best Paper Awards of Life Science, Materials, and Applied Chemistry Symposium

International Conference on Science and Technology (ICST) merupakan konferensi yang diadakan secara rutin setiap tahun oleh UGM. Tahun ini adalah penyelenggaran ICST ke-9 yang digelar di Yogyakarta pada 1-2 November 2023. Kegiatan tersebut mencakup paparan riset mengenai studi penggunaan nanofiber PAN/PSU sebagai membran particulate matter.

Saudara Rizky Aflaha, salah satu mahasiswa program doktor ilmu fisika UGM, berhasil mendapatkan Best Paper Awards of Life Science, Materials, and Applied Chemistry Symposium dalam perhelatan event The 9th International Conference on Science and Technology (ICST). Selamat!

Mahasiswa Doktor Fisika Mengikuti Konferensi Internasional ICST 2023 di Yogyakarta

International Conference on Science and Technology (ICST 2023)  ke-9 menyediakan platform akademik yang ideal bagi para peneliti untuk menyajikan temuan penelitian terbaru dan menjelaskan teknologi dan arah yang sedang berkembang di bidang teknologi, teknik dan ilmu alam.

Terdapat  Mahasiswa Doktor Fisika UGM yang berpartisipasi dalam acara ICST 2023 yaitu:

  1. Rizky Aflaha
  2. Rita Prasetyowati
  3. Ummi Katsum
  4. Laila Katriani
  5. Nanang Sugianto
  6. Dairoh
  7. Anas Fauzi Masykuri

Makalah yang diterima dan dipresentasikan akan diserahkan untuk kemungkinan dimasukkan ke jurnal/prosiding yang terindeks Scopus/CPCI/DOAJ.

100 Author UGM di Scopus dengan H-index Tertinggi

Selamat atas pencapaian 100 Author UGM di Scopus dengan H-index tertinggi. Lima dari 100 Author tersebut merupakan Dosen Departemen Fisika UGM, yang juga pengajar di Program Doktor Fisika

Prestasi luar biasa ini merupakan bukti dari kontribusi luar biasa yang telah  diberikan dalam dunia penelitian dan akademisi. Kami sangat bangga dengan pencapaian luar biasa ini dan menantikan kontribusi yang lebih besar lagi di masa depan. Selamat!

Selamat Wisuda Periode I Tahun Ajaran 2023/2024

Happy Graduation!

Selamat wisuda bagi para wisudawan / wisudawati Program Pascasarjana FMIPA UGM! Doa tulus, semoga ilmu teman-teman dapat bermanfaat dan menjadi berkah 😇

Sudah tiba saatnya untuk berjuang menggapai impian menuju sukses!

Penerimaan Mahasiswa Baru Pascasarjana Fisika Semester Genap 2023/2024

Hallo teman-teman, siapa yang mau lanjut studi S2 dan S3 Fisika??

Buat kamu yang mau lanjut studi S2 atau S3, Program Pascasarjana Fisika UGM sudah membuka penerimaan mahasiswa baru semester genap 2023/2024 gelombang 1 dan 2 nihhh.
Silakan mengunjungi laman um.ugm.ac.id untuk informasi lengkapnya.

Terkait persyaratan umum & tambahannya, teman-teman bisa akses di:
ugm.id/S2Fisika (Website Magister Fisika)
ugm.id/S3Fisika (Website Doktor Fisika)

Teman-teman juga bisa melihat Open House dari Pascasarjana Fisika UGM pada link berikut:

Siapkan dirimu menjadi bagian dari Departemen Fisika UGM!

#pendaftaran #pascasarjana #fisika #ugm #yogyakarta #depfis #departemenfisika #departmentofphysics #magister #doktor #doktoral #s2 #s3 #magisterfisikaugm #doktorfisikaugm